Tuesday, January 13, 2015

re-run (part 3)

" All those days watching from the windows
All those years outside looking in
All that time never even knowing
Just how blind I've been
Now I'm here blinking in the starlight
Now I'm here suddenly I see
Standing here it's all so clear
I'm where I'm meant to be "

(i see the light - mandy moore)


Sekian lama dalam hidupku, aku belum pernah melakukan perjalanan, sendirian hanya untuk menguji diriku sendiri. apakah sesuatu keputusan terimpulsif ini akan memberikan aku kelegaan atau aku akan menyesal. saat ini tepat pukul 9 malam waktu jepang, aku sedang duduk sambil menatap pohon besar sakura di maruyama park sakura sudah bermekaran, pohon besar itu tampak megah dan indah, disorot lampu taman. udara semakin dingin menusuk tulangku, aku menarik resleting jaketku lebih tinggi, dan merapatkan syal. keinginanku untuk lebih lama berada disana tidak didukung oleh tubuhku yang lemah cuaca dingin. ponselku bergetar, sebuah line message menyapa , lola mencariku, sahabat terbaikku itu hampir mati tersedak kopinya ketika aku bilang aku akan ke jepang. 


"Gue tahu lo gila ! tapi sumpah ini hal paling gila yang lo lakuin, ngalahin rekor gila lo dalam  hal perfangirl-an, lo mo kabur apa gimana sih? ga jadi pengen nikah? lo mo bikin kev murka? lalu ninggalin lo? atau lo cuma mo cari perhatian?"

"Gue gak tau la, tapi gue kudu pergii... bukan untuk apapun atau siapapun, ini demi sesuatu yang gue cari."

"apa yang lo cari?? semua uda adaaa , semua doa lo uda dijawab, lo pingin dinikahi pangeran kaya raya yang mencintaimu apa adanya, yang gak akan menghinamu lagi seperti yang dilakukan dylan sama kamu, you have it baby, you find your prince, he loves you sooooooooooo much." 

"La, justru aku pergi untuk Kev, aku ingin pulang dari perjalananku sebagai aku yang baru... aku yang bukan boneka rapuh yang diselamatkannya, aku ingin utuh La..."


Kyoto di malam hari, lampu-lampu jalanan yang berkelip-kelip, begitu tenang dan damai. aku memutuskan pulang ke penginapan dengan berjalan kaki, menyusuri jalan gion sampai kawaramachi . pertokoan sudah tutup semua, hanya tersisa bebrapa tempat makan yang masih buka. aku menyempatkan untuk mengisi perut di warung udon. besok masih hari yang panjang. 


(4)

No comments: